Kegiatan Kesiswaan
Salah satu kegiatan yang sering dilakukan di Sekolah atau Madrasah Tsanawiyah Nurul Ummah ini adalah Latihan Upacara yang rutin diadakan setiap hari jum'at atau sabtu sebagai bentuk persiapan untuk melakukan upaca pada hari senin.
Kegiatan ini bertujuan untuk melatih siswa agar dapat mengembangkan dirinya dalam mendalami prosesi upacara hari senin yang rutin diadakan. Upacara itu sendiri merupakan apel pagi yang dijadikan sebagai sarana untuk me-refresh kembali fikiran dan raga untuk menyambut awal minggu pelajaran setelah libur pada hari minggu.
Seperti yang terlihat pada gambar diatas yang merupakan salah satu latihan upacara yang dilakukan oleh siswa dan siswi MTs. Nurul Ummah. Sebagaimana kita ketahui, struktur dalam upacara apel pagi hari senin terdiri dari :
- Peserta Upacara yang diikuti oleh siswa dan siswi
- Moderator upacara
- Pemimpin Upacara
- Pembawa dan Pengibar Bendera
- Pembina Upacara
- Petugas pembaca UUD 1945
- Petugas pembawa Naskah Pancasila
- Petugas pembaca Janji Pelajar
- Paduan Suara Lagu Indonesia Raya.(download lagu Indonesia Raya)
- Pembaca Do'a.
Semoga kegiatan ini bisa menjadi contoh yang baik bagi siswa khususnya dan sekolah bahkan masyarakat lain umumnya. Amiin.
by : Kesiswaan MTs. Nurul Ummah
Ah kangen banget sekolah ini:') sukses terus ya!
BalasHapus